Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Bagian TUM Gorontalo Sosialisasikan Aturan Baru Logo Kemenkum

WhatsApp_Image_2025-10-30_at_14.53.20.jpeg

Gorontalo – Kamis (30/10), Bagian Tata Usaha dan Umum (TUM) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Gorontalo menggelar kegiatan sosialisasi terkait aturan baru penggunaan logo Kemenkum sesuai Peraturan Menteri Hukum Nomor 10 Tahun 2025. Kegiatan ini digelar untuk memastikan seluruh pegawai di lingkungan TUM memahami dan menerapkan penyelarasan pemakaian identitas visual instansi secara seragam dan profesional.

Kegiatan dihadiri oleh Kepala Bagian TUM, Mohammad Yani, beserta seluruh jajaran pegawai di bagian TUM. Dalam arahannya, Mohammad Yani menekankan bahwa penyelarasan penggunaan logo bukan sekadar estetika, tetapi juga merupakan cerminan profesionalisme dan integritas ASN dalam setiap kegiatan administrasi dan komunikasi internal maupun eksternal.

 “Penyelarasan logo ini penting agar setiap dokumen, laporan, maupun media komunikasi yang diterbitkan mencerminkan standar resmi kementerian dan keseragaman identitas visual instansi,” ujar Yani.

Dalam sosialisasi, pegawai TUM mendapatkan penjelasan teknis mengenai ukuran, warna, posisi, serta media penggunaan logo Kemenkum sesuai ketentuan Permenkum Nomor 10 Tahun 2025. Kegiatan juga dilengkapi sesi tanya jawab dan diskusi interaktif, sehingga seluruh pegawai dapat memahami aturan dan praktik penerapan logo dalam tugas sehari-hari.

Melalui kegiatan ini, Bagian TUM Gorontalo menekankan pentingnya konsistensi identitas visual untuk mendukung citra instansi yang profesional, akuntabel, dan modern. Dengan pemahaman yang merata mengenai aturan baru logo, diharapkan seluruh pegawai dapat menerapkan identitas visual secara konsisten pada dokumen resmi, laporan, dan media komunikasi, sehingga menciptakan citra instansi yang harmonis dan terpercaya.

WhatsApp_Image_2025-10-30_at_14.53.04.jpegWhatsApp_Image_2025-10-30_at_14.53.03_1.jpegWhatsApp_Image_2025-10-30_at_14.53.03.jpeg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI GORONTALO
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Tinaloga No. 01 Desa Toto Selatan Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-4343-411
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilgorontalo@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
   

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI GORONTALO


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Tinaloga No. 01 Desa Toto Selatan Kec. Kabila Kab. Bone Bolango
PikPng.com phone icon png 604605   08114343411
PikPng.com email png 581646   kanwilgorontalo@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamgorontalo@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI